AKTUALBORNEO.COM – Anggota Komisi D DPRD Kutai Timur (Kutim), Agusriansyah Ridwan, mendorong pemerintah daerah untuk menyediakan internet gratis bagi sekolah-sekolah di Kutai Timur. Menurutnya, akses internet yang memadai sangat penting dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan mengejar ketertinggalan di bidang teknologi dan informatika.
“Internet gratis untuk sekolah harus dilakukan. Jika bicara pemerintahan desa dan daerah, harus ada dukungan dari Kominfo,” ujar Agusrinsyah dalam wawancara, Sabtu (8/6/2024).
Agusriansyah menekankan pentingnya kolaborasi antara Dinas Pendidikan dan Kominfo untuk menyediakan sarana dan prasarana yang dibutuhkan oleh sekolah-sekolah. Menurutnya, Dinas Pendidikan seharusnya dapat merencanakan strategi khusus untuk mencapai tujuan tersebut.
“Untuk sarana dan prasarana yang ada di Dinas Pendidikan, itu harusnya memang bisa dilakukan rencana strategis sendiri. Rencana pencapaian ini harus didukung, karena selain akreditasi, termasuk juga sebagai persyaratan,” tambahnya.
Peningkatan akses internet di sekolah-sekolah merupakan langkah penting untuk mendukung proses belajar mengajar yang lebih modern dan efektif. Agusrinsyah menyatakan bahwa penggunaan teknologi informasi sudah menjadi kebutuhan yang mendesak dalam dunia pendidikan saat ini.
“Memang kita sudah banyak menggunakan dan mengejar ketertinggalan secara informatika dan teknologi. Akses internet yang baik di sekolah-sekolah akan sangat membantu siswa dan guru dalam mengakses informasi dan sumber belajar yang lebih luas,” jelasnya.
Selain itu, Agusriansyah menyoroti perlunya peningkatan infrastruktur teknologi di seluruh wilayah Kutai Timur. Ia mengharapkan bahwa pemerintah daerah dapat mempercepat penyediaan fasilitas internet gratis ini demi terciptanya pemerataan akses pendidikan berkualitas.
“Dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan, kita harus memastikan bahwa semua sekolah di Kutai Timur memiliki akses internet yang baik. Ini adalah salah satu bentuk tanggung jawab kita dalam memberikan layanan pendidikan yang terbaik bagi anak-anak kita,” tutupnya.
Dengan inisiatif ini, Agusriansyah berharap dapat mendorong kemajuan di bidang pendidikan dan teknologi di Kutai Timur, serta memberikan kesempatan yang lebih baik bagi para siswa untuk berkembang di era digital. (*Red.Adv)