AKTUALBORNEO.COM – Sebuah klinik di Jalan Karya Etam, Desa Sangatta Utara, Kecamatan Sangatta Utara, Kutai Timur (Kutim), Kaltim nyaris saja menjadi arang. Sempat terbakar di bagian atap klinik, petugas pemadam kebakaran berhasil menjinakkan api sebelum membesar, Jumat (4/12/2020)
Peristiwa yang terjadi sekira pukul 09.00 Wita itu diduga dikarenakan arus pendek listrik.
Pantauan Aktualborneo.com, klinik tersebut tidak sempat terbakar secara keseluruhan, petugas yang sudah berada di lokasi tampak melakukan penyemprotan pada sisi bagian atap klinik yang menjadi sumber api. Petugas dibantu warga setempat.
Sejauh ini tidak ada korban jiwa dalam laporan kebakaran tersebut.
Hingga kini, api yang melahap habis bangunan klinik yang berada di samping Tokoh Berkah itu telah dipadamkan. Arus lalu lintas juga tak mengalami masalah. (Fitrah/ab).