HUT Lantas Bhayangkara Ke-65, Satlantas Polres Kutim Gelar Syukuran

AKTUALBORNEO.COM – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 65 tahun 2020. Satlantas Polres Kutai Timur (Kutim) gelar acara syukuran, Selasa (22/9/2020).

Rangkaian kegiatan acara dikemas secara sederhana dalam tatanan adaptasi kebiasaan baru sehingga dalam pelaksanaan kegiatan wajib menerapkan protokol kesehatan.

Gelaran syukuran kali ini dipimpin langsung oleh Kapolres Kutim AKBP Budi Indras Purnomo didampingi Kasat Lantas Polres Kutim AKP Wulyadi.

Rangkaian acara dibalut dengan berbagai kegiatan positif. Meski ditengah masa pandemi Covid-19 Sat Lantas Polres Kutim menggelar bakti sosial (Baksos), pembagian masker, juga memberikan sosialisasi kepada masyarakat bagaimana cara menghadapi adaptasi kebiasaan baru.

“Kegiatan HUT ini kita jalankan secara estafet, sebelum acara puncak pada hari ini kita ada berikan bantuan baksos sekitar 300 sembako dibagikan mulai dari beras juga kebutuhan pokok lainnya kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 dan pembagian masker dijalan-jalan,” ujar Kasat Lantas AKP Wulyadi.

Peringatan HUT Bhayangkara tak lepas dari sejarah lahirnya fungsi lalu lintas. Lalu lintas memiliki fungsi penting dalam mendukung pembangunan nasional. Juga sebagai urat nadi kehidupan, modernitas, dan kemajuan suatu bangsa.

Terkait peringatan HUT Bhayangkara ke 65, AKP Wulyadi memberikan kabar gembira, bagi masyarakat yang lahir bertepatan dengan HUT Bhayangkara akan diberikan kado spesial yakni pembuatan SIM gratis.

“Kalau ada yang lahirnya pas bertepatan dengan HUT Bhayangkara maka akan kita berikan kado yaitu pembuatan SIM gratis bagi yang ulang tahun pada hari ini,” tutupnya. (Vitri/ab).

Pos terkait