AKTUALBORNEO.COM – Kepala Dinas Kehutanan (Kadishut) Kaltim, HM Amrullah melaunching proyek perubahan Sinergi Perhutanan Sosial untuk Kesejahteraan Masyarakat Desa Hutan (Si Pesut Mahakam) yang digagas Kepala KPHP Berau-Barat Azhar Rudiyanto, di Hotel Mercure Jalan Mulawarman Samarinda, Senin (9/11/2020).
Amrullah berharap dengan dilaunching proyek perubahan tersebut dapat mempermudah pemerintah daerah dalam menyukseskan program perhutanan sosial.
“Kita ketahui bahwa perhutanan sosial sangat luas pengembangannya. Bahkan, Ada sekitar 170.000 hektar lahan perhutanan sosial yang telah terealisasi diizinkan oleh pemerintah pusat. Tetapi, masih belum berjalan. Target kita hingga tahun 2023 perhutanan sosial bisa terlaksana mencapai 32.000 hektar,” kata Amrullah usai launching.
Karena itu, setelah dilaunching proyek perubahan ini dapat membantu pemerintah daerah mempercepat pelaksanaan program perhutanan sosial di Benua Etam.
“Pemprov Kaltim melalui Dinas Kehutanan sangat mendukung proyek perubahan tersebut,” jelasnya.
Senior Manager Yayasan Konservasi Alam Nusantara (YKAN) Niel Makinuddin saat menjadi narasumber mengatakan proyek perubahan ini mampu mendukung Program Perhutanan Sosial menjadi simpul koordinasi antarsektor yang akan mempertemukan banyak kepentingan yang berorientasi pemberdayaan masyarakat dan pelestarian lingkungan.
Kepala KPHP Berau-Barat Azhar Rudianto yang memiliki gagasan Si Pesut Mahakam menjelaskan proyek perubahan tersebut merupakan suatu kebijakan yang dikuatkan melalui peraturan gubernur (pergub). Sehingga dari, proyek perubahan ini akan disusun draf untuk penerbitan pergub yang mengatur tentang perhutanan sosial. (jay/sul/humasprov kaltim.