Sempat Tertunda, Tes SKB CPNS Kutim Akhirnya Digelar

AKTUALBORNEO.COM – Proses seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi Tahun 2020 Kabupaten Kurai Timur (Kutim) akhirnya dihelat setelah sempat tertunda karena pandemi Covid-19. Senin (14/9/2020) pagi, 296 peserta mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) di Gedung Diklat BKPP Kutim.

Pelaksanaan tes SKB kali ini nampak berbeda dibanding tahun sebelumnya. Mengingat, adanya pandemi Covid-19 membuat segala sesuatunya harus menerapkan protokol kesehatan. Mulai dari kedatangan para peserta yang wajib memakai masker dan menerapkan physical distancing.

Untuk teknis pelaksanaan, peserta CPNS di Kutim yang mengikuti tes SKB sebanyak 296 orang itu terbagi dalam enam sesi selama dua hari, para peserta SKB ini pun bersaing untuk memperebutkan 136 formasi dari 71 guru, 41 tenaga kesehatan, sisanya tenaga teknis 24 formasi CPNS yang tersedia

Diketahui, Tes SKB ini digelar sebagai kelanjutan tahapan seleksi penerimaan CPNS bagi peserta yang telah dinyatakan lulus passing grade dari test SKD beberapa waktu lalu.

Sekretaris Daerah Kutim Irawansyah berkesempatan membuka pelaksaan tes SKB di ruangan LAB CAT CPNS, Gedung Diklat BKPP Kutim. Turut hadir perwakilan Kanreg VIII BKN Banjar Baru.

Dalam sambutannya, Irawansyah mengingatkan agar seluruh peserta SKB tetap mematuhi segala ketentuan protokol kesehatan yang telah ditetapkan panitia.

“Jangan lupa berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar diberikan kemudahaan dalam menjawab soal-soal yang nantinya di ujikan. Selalu tenang dan percaya pada kemampuan diri sendiri,” ujarnya. (I/E1)

Pos terkait