Usai Hadiri Acara Pertemuan Partai, Satu Anggota DPRD Kutim Positif Covid-19

Ilustrasi "swab test

AKTUALBORNEO.COM – Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Bahrani Hasanal mengabarkan bahwa ada satu tambahan anggota DPRD Kutim yang terpapar virus Covid-19.

Dikabarkan Y laki-laki (48) dari Partai Politik Gerindra ini terpapar usai menghadiri acar pertemuan partai di Samarinda pada (3/9) lalu. Acara tersebut dihadiri sekitar 500 orang.

Benar ada lagi anggota DPRD kita yang terpapar, kalau sebelumnya dari parpol Golkar kali ini dari Gerindra. Tanggal (6/9) beliau ada keluhan flu, dan batuk namun langsung melakukan isolasi mandiri,” terangnya kepada media ini saat dikonfirmasi (17/9) malam.

Lalu pada (11/9/2020) yang bersangkutan ke Sangatta bersama istrinya dengan mengendarai mobil pribadinya, namun tidak ada perubahan dari keluhan yang dirasakannya.

“(12/9) beliau rapid test di RS Meloy tapi hasilnya non reaktif. Tetapi keluhan masih dirasakannya, kemudian (14/9) beliau ke RSUD Kudungga dan dirawat inap,” terangnya.

Usai di rawat inap, dilakukan lah uji swab kepada yang bersangkutan. Dan hasilnya dinyatakan positif terkonfirmasi COVID-19.

“Hasil swab hari ini (17/9) menunjukan positif, dan saat ini sedang dirawat,” pungkasnya.

Dengan adanya kasus tambahan ini, ini menjadi daftar panjang sejumlah pejabat ditanah air yang terpapar virus tersebut. (Vitri/ab).

Pos terkait